Evercoss 4G LTE Murah Dirilis Akhir Tahun 2015

hapeoke.com – Produsen smartphone Evercoss telah memiliki beragam type smartphone, namun mereka sampai saat ini masih belum memiliki seri smartphone yang mendukung internet cepat 4G LTE. Mengutip pernyataan Ricky Tanudibrata, Chief Marketing officer Evercoss “Beliau mengakui belum adanya Smartphone besutannya yang berteknologi 4G LTE karena jaringan 4G di Indonesia sendiri belum stabil. “Operator menjanjikan jaringan 4G LTE akan tersedia merata di akhr tahun ini, jadi kita tunggu saja,” di sela-sela peluncuran Evercoss Winner Y belum lama ini.

Evercoss merencanakan bahwa smartphone 4G yang bakal dirilis Evercoss akhir tahun nanti ada dua seri yakni seri Elevate dan seri Winner. Berapa harga yang akan dibanderol Evercoss untuk dua ponsel 4G-nya nanti ?. Tentu saja evercoss akan memberikan harga yang terjangkau yakni “Seri Winner akan memiliki rentang harga antara Rp750 ribu hingga Rp1,2 juta. Sedangkan seri Elevate di atas Rp2 juta.

Nah bagi yang sedang menantikan Ponsel Evercoss 4G LTE Murah, kita tunggu saja tanggal rilis resminya dari evercoss. Dengan rentang harga 1 jutaan untuk seri Winner, rasanya akan sangat menarik untuk dinantikan.